Kamis, 17 November 2016

Dengan caraNya

Penantian ini
Tidaklah terlalu menyiksa hati
Walau kadang ada rasa iri
Melihat kebahagiaan di sekitar
tapi ku tahu itu salah

Dengan caraNya, Dia membuatku
Menjadi lebih sabar
Menjadi lebih tenang
Dan tak merasa kekurangan sesuatu apapun

Aku tau akan ada hari indah esok
Esok yang entah kapan, aku tak tau

Biarlah penantian ini menjadi saksi
Ujian-ujian hidup yang aku jalani
Meski tak sehebat kisah orang yang terpenting aku merasa bersyukur

Allah lebih tau apa yang dibutuhkan hambaNya dan apa yang bisa dibeban kepada mereka.

Dengan caraNya ia mengajarkan pengabdian
Dengan caraNya ia mengajarkan rasa syukur
Dengan caraNya ia mengajarkan kesabaran

Dan jalan terbaik adalah membiarkannya berjalan seperti seharusnya
Dalam penantian
Dan aku hanya perlu terus berusaha dan berdoa

Biarlah indah dengan caraNya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar